Ternyata untuk Ini Kodim 1613/Sumba Barat dan Polres Gelar Senam Bersama

- Sabtu, 25 Februari 2023 | 23:36 WIB
Kodim 1613/Sumba Barat dan Polres Gelar Senam Bersama (Lintas Pewarta)
Kodim 1613/Sumba Barat dan Polres Gelar Senam Bersama (Lintas Pewarta)

LINTAS PEWARTA - Ratusan Personil Kodim 1613/Sumba Barat dengan Polres Sumba Barat lakukan kegiatan olahraga bersama.

Giat itu dilaksanakan di Lapangan Mapolres Sumba Barat, Polda Nusa Tenggara Timur (NTT), pada Jumat, 24 Februari 2023 pagi.

Adapun tujuan kegiatan itu dilakukan yakni, dalam rangka mempererat rasa solidaritas antara TNI dan Polri.

Baca Juga: Kades Mandungo diduga Korupsi Uang Desa Ratusan Juta, Masyarakat: Kami Punya Data, Jangan Lari!

Selain itu, olahraga ini juga diikuti oleh ibu-Ibu Persit dan Ibu Bhayangkari, dan dipimpin oleh Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Czi Rahadian Firnandi dan Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata.

Kegiatan tersebut, diketahui, diisi dengan kegiatan olahraga berupa senam kesegaran jasmani (SKJ) 88, Senam aerobik dan berbagai lomba.

Nampak senyum dan keceriaan menggambarkan rasa kebersamaan dan keakraban antara anggota TNI dan Polri saat melakukan senam bersama mengikuti gerakan instruktur senam di panggung.

Baca Juga: Miris, Untuk Menerima Bantuan Meteran, Warga Desa Mandungo Dimintai Dua Bungkus Rokok Gajah Baru

Kemudian, di lanjutkan dengan kegiatan perlombaan Permainan Bakiak dan lomba lari karung dimana setiap kelompok lomba diisi dengan Personil TNI maupun Polri dan Ibu Persit dan Ibu Bhayangkari semua perlombaan ini membutuhkan kerja sama.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Czi Rahadian Firnandi, mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota Polres Sumba Barat yang telah menyelenggarakan kegiatan tersebut.

"Senam dan olahraga bersama yang kita lakukan, sebagai upaya untuk kembali membangkitkan semangat menjaga kebugaran dan meningkatkan imunitas tubuh, juga bertujuan untuk meningkatkan solidaritas, keakraban antara Kodim 1613/Sumba Barat dan Polres Sumba Barat," katanya.

Baca Juga: Gubernur NTT Berkunjung ke Rumah Sakit St. Carolus Borromeus, Direktur: VBL, Sosok yang...

Senada, Kapolres Sumba Barat AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, selain menjadi tubuh tetap bugar, menurutnya, kebersamaan dan kekompakan akan terjaga dengan baik.

"Olahraga ini menyehatkan. Kebersamaan ini juga perlu kita jaga, karena TNI-Polri adalah pelayan masyarakat harus kompak harus bersinergi dan harus memberikan contoh yang baik juga kepada masyarakat demi menjaga NKRI," tandas Kapolres Sumba Barat.

Halaman:

Editor: Yohanis Analdi Sogara

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X